Nias Utara,Gemadikatv.com -Pemerintah Kabupaten Nias Utara melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 di Lingkup Pemerintah Kab. Nias Utara yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Nias Utara Jalan Gowe Zalawa, Desa Fadoro Fululo, Kecamatan Lotu.(Senin, 02/10/2023).
Dalam amanat Bupati Nias Utara menyampaikan bahwa Tema Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”.
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila merupakan momentum untuk merekfleksikan hal-hal yang telah dan harus dilakukan untuk menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang tangguh dimasa kini dan bangsa yang tangguh dimasa yang akan datang. Selama ini upaya yang dilakukan lebih berfokus pada hasil akhir dan mengesampingkan integrasi sosial budaya dan pelestarian lingkungan. Hal tersebut kurang sejalan dengan konsep pembangunan berkelanjutan yang menyelaraskan potensi sumber daya alam dengan sumber daya manusia. Menyadari hal tersebut, inilah waktunya untuk merancang keseimbangan baru yang mengedepankan kemajuan semua kelompok masyarakat dan memprioritaskan konservasi alam.
Dalam hal ini Pancasila akan berperan sebagai titik berangkat sekaligus tujuan pembangunan bangsa dan negara kita. Kebangkitan dan kemajuan bangsa kita ditentukan oleh kemerdekaan anak-anak Indonesia untuk mengembangkan potensinya sendiri dengan kemampuan dan panggilan hatinya. Inilah titik berangkat kita.
Selanjutnya kemerdekaan dalam belajar, berkarya, kemerdekaan dalam berbudaya akan melahirkan generasi pelajar Pancasila, yaitu sosok pembelajar sepanjang hayat, yang beriman, bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, berkebhinekaan Global, mampu bergotong-royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif. Para pelajar Pancasila Itulah yang akan meneruskan estafet pembangunan Indonesia yang berkelanjutan dan berkeadilan di masa depan.
Pancasila tidak bisa lepas dalam negara kita karena pancasila merupakan ideologi negara Indonesia, meskipun hanya lima poin yang terdapat dalam pancasila tetapi mempunyai banyak makna yang terkandung dalam pancasila tersebut. Perumusan pancasila bukanlah hal yang mudah dan hanya di rumuskan secara sembarangan saja oleh para pahlawan-pahlawan terdahulu kita, tetapi mempunyai makna yang dalam dan menyangkut semua bangsa Indonesia hingga lahirlah ideologi negara Indonesia yaitu pancasila.
Lima sila yang terdapat dalam pancasila seharusnya bisa kita terapkan dalam berbangsa dan bernegara mengingat pancasila adalah tujuan negara yang memiliki nilai luhur, namun bagaimana agar pancasila di negara kita di terapkan dengan baik. ya, kita mulai dari ruang lingkup yang sederhana seperti lingkungan sekitar rumah kita yaitu dengan saling tolong menolong dengan tetangga, bermusyawarah dalam memecahkan masalah demi tercapainya mufakat, menjaga kerukunan antar tetangga dan hal-hal positif sederhana lainnya.
Saktinya Pancasila terletak bagaimana menjadikan nilai-nilai di dalamnya sebagai petunjuk dan tujuan Hidup sehari hari bangsa Indonesia
Saktinya Pancasila terletak pada komitmen bersama kita menyuarakan kemerdekaan yang sebenar-bernarnya sebagai bukti kita belajar dan berkarya.
Diakhir arahannya, Bupati Nias Utara menyampaikan kembali bahwa bulan September krmarin telah dilaksanakan Mutasi aparatur sipil negara dilingkup Kabupaten Nias Utara sebagai pemicu efektifitas pekerjaan dan transparansi sistem managemen kepegawaian agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) mampu medongkrak kinerja lebih baik kedepan.
Kepada semua masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Nias Utara Bupati mengucapkan selamat memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Dengan nilai-nilai Pancasila yang menyertai langkah untuk membangun Indonesia yang lebih tangguh, lebih inklusif dan lebih mencerdaskan.
Hadir pada Upacara tersebut, Sekda Kab. Nias Utara, Staf Ahli Bupati, Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah, Pabung Kodim 0213 Nias, Danlanal Nias diwakili Danposal Lahewa, Kapolres diwakili Kapolsek Lotu, Kakan Kemenag Kab. Nias Utara, Danramil, Kabag Lingkup Setda, Personil TNI-POLRI, ASN Lingkup Pemerintah Kab. Nias Utara dan THL.