GEMADIKATV.com – Ayam Betutu merupakan salah satu hidangan khas Bali yang begitu kaya akan cita rasa rempah-rempah. Meski terlihat rumit, namun sebenarnya cara membuatnya sangatlah mudah. Hidangan ini terkenal dengan aroma harum dan rasa rempah yang meresap dalam daging ayam, membuatnya begitu menggugah selera.
Untuk membuat Ayam Betutu, kita membutuhkan bahan-bahan seperti bawang merah, bawang putih, cabai merah, kunyit, kencur, jahe, lengkuas, merica, gula merah, dan air asam. Seluruh bumbu tersebut dihaluskan hingga menjadi pasta yang kaya akan cita rasa.
Berikut adalah resep lengkap Ayam Betutu:
Bahan:
- 1 ekor ayam (750 gram), cuci dan belah dua
- Daun pisang
- 2 sdm minyak goreng atau sayur untuk balur
- 1 sdt terasi
- 1 sdt garam
Bumbu yang dihaluskan:
- 3 sdm bawang merah iris
- 1 sdm bawang putih iris
- 2 sdm cabai merah iris
- 1 sdt kunyit iris
- 1 sdt kencur iris
- 1 sdt jahe iris
- 1 sdt lengkuas iris
- 1 sdt merica
- 1 sdm gula merah
- 1 sdm garam
Bumbu lain:
- 1 sdm air asam
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 sdm minyak untuk menumis
Cara membuat ayam betutu:
- Balur ayam dengan garam, terasi, dan minyak hingga lunak atau lembut.
- Campur bumbu halus dengan bumbu lain, balurkan dan masukkan bumbu lain ke dalam ayam dan semat atau jahit agar bumbu tidak keluar.
- Bungkus ayam dengan daun pisang dan ikat.
- Kukus ayam hingga matang kurang lebih 45 menit, angkat.
- Buka bungkusannya dan panggang di atas arang dalam api yang tidak terlalu besar selama kurang lebih 25 menit. Angkat.
- Hidangkan sebagai lauk makan.
Dengan mengikuti langkah-langkah sederhana ini, Anda akan dapat menikmati hidangan Ayam Betutu yang lezat dan memikat selera.
Redaksi Gemadikatv
Respon (1)