BATUBARA || GEMADIKATV.com – Kabupaten Batu Bara, Sumatra Utara, Senin (29/4/2024) – Kabupaten Batu Bara menawarkan beragam destinasi wisata alam, salah satunya adalah Danau Laut Tador yang terletak di Desa Laut Tador, Kecamatan Laut Tador.
Danau Laut Tador telah ada selama 30 tahun, awalnya digunakan sebagai lokasi perkemahan pramuka. Namun, dari waktu ke waktu, tempat ini terbengkalai sehingga jumlah wisatawan menurun.
Baca Juga :
Korwil & K3S Kecamatan Batanghari Nuban Lamtim, Diduga Tarik Setoran Terhadap Kepsek SDN
Di bawah kepemimpinan Penjabat Bupati Batu Bara, Nizamul, lokasi ini direvitalisasi agar bukan hanya menjadi tempat wisata, tetapi juga bumi perkemahan kedua di Provinsi Sumatera Utara setelah Bumi Perkemahan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang.
Nizamul melihat potensi luar biasa dari Danau Laut Tador yang belum dimaksimalkan dalam pariwisata. Sebelumnya, ia telah memohon kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk bantuan pendanaan dan penataan.
Masyarakat sangat antusias atas revitalisasi Danau Laut Tador, terbukti dengan banyaknya pengunjung yang datang meskipun belum dibuka secara resmi, terutama pada akhir pekan.
Untuk menikmati Danau Laut Tador, pengunjung dapat menaiki perahu bebek dan sampan dayung bersama keluarga. Ada juga pondok untuk bersantai menikmati keindahan danau. Stand UMKM tersedia untuk membeli makanan dan minuman dengan harga terjangkau.
Langkah revitalisasi destinasi wisata Danau Laut Tador mendapat pujian dari masyarakat Batu Bara, dengan harapan besar agar danau ini menjadi salah satu destinasi favorit di Kabupaten Batu Bara.
Sumber: Humas Kominfo Batu Bara
Wartawan: Jumaidi