Peran Babinsa Sunggingan dalam Program Bank Sampah

Bagikan ke :

SRAGEN || GEMADIKATV.com – Serka Mukmin Babinsa Desa Sunggingan Koramil 16/Miri Kodim 0725/Sragen merupakan sosok yang memiliki peran penting dalam membantu pelaksanaan program bank sampah di masyarakat di Dk. Gagan Rt 11 Ds. Sunggingan Kec Miri, Kamis ( 27/06/2024 ) .

Babinsa bertindak sebagai penggerak utama dalam memberikan pemahaman, bimbingan, serta dukungan kepada masyarakat dalam menjalankan program bank sampah.

Menurut Serka Mukmin, Salah satu peran Babinsa dalam program bank sampah adalah sebagai fasilitator komunikasi antara pemerintah, masyarakat, dan pihak terkait lainnya. Mereka membantu menyampaikan informasi terkait manfaat dan tujuan dari program bank sampah, serta memberikan pemahaman tentang cara kerja dan prosedur yang harus diikuti oleh masyarakat.

Selain itu, Mukmin juga turut aktif dalam memberikan pembinaan kepada masyarakat terkait tata cara pengelolaan sampah yang benar. Mukmin memberikan edukasi tentang pemilahan sampah, pengelolaan sampah organik dan non-organik, serta pentingnya menjaga lingkungan melalui praktik ramah lingkungan seperti program bank sampah.

Dalam pelaksanaan program bank sampah, Babinsa juga membantu dalam hal pengawasan dan monitoring. Babinsa memastikan bahwa program bank sampah berjalan dengan lancar, mendorong partisipasi aktif masyarakat, serta mengatasi kendala-kendala yang mungkin timbul selama pelaksanaan program.

Baca Juga : PEMKAB PESIBAR GELAR RAPAT PERSIAPAN PEMBINAAN POSYANDU DAN LOMBA POSYANDU TINGKAT KECAMATAN

Dengan peran aktif Babinsa dalam membantu pelaksanaan program bank sampah, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya pengelolaan sampah yang baik dan berkelanjutan.

Kolaborasi antara Babinsa, pemerintah, dan masyarakat menjadi kunci keberhasilan dalam menjalankan program bank sampah demi menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan “ Tutup Mukmin.

Humas : Agus Kemplu

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan