Penyerahan Bantuan Sembako untuk Wali Murid Kurang Mampu SMP Negeri 36 Palembang

Bagikan ke :

PALEMBANG || GEMADIKATV.com – Pj Wali Kota Ratu Dewa menggelar acara silaturahmi dan penyerahan bantuan sembako kepada wali murid SD dan SMP Se Kecamatan Kertapati, Sabtu (15/06/2024) pagi.

Kegiatan hari ini berlangsung di dua lokasi yakni SD Negeri 206 dan SMPN 36 Palembang.

Kehadiran orang nomor satu di Palembang ini pun sontak saja membuat suasana sekolah menjadi heboh, begitu juga dengan masyarakat yang ingin foto bersama dengan Ratu Dewa.

Pj Wali Kota Ratu Dewa mengatakan bahwa kegiatan penyaluran bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian pada warga Kota Palembang.

Baca Juga : Eva Dwiana Hadiri Sidang Paripurna DPRD Bandar Lampung HUT Kota Bandar Lampung Ke – 342 Tahun

Sejumlah bantuan yang disalurkan cukup banyak 438 paket di SD 206 dan 427 paket di SMP 36 Palembang.

Bukan pertama kali, kegiatan penyaluran bantuan kepada wali murid yang kurang mampu ini merupakan yang kesekian kalinya.

Membagikan beras dan juga paket sembako lainya kepada masyarakat khususnya orang tua sebagai KPM,” ujarnya.

Ia menuturkan bahwa ini merupakan tanda kepedulian pemerintah kepada sesama dan diharapkan bisa bermanfaat kepada penerima.

“Tanda kita peduli dan berbagi kepada sesama dan bisa meringankan ataupun membantu mereka dari sisi perekonomian, karena kita tau KPM di Palembang cukup banyak,” bebernya.

Pada kesempatan ini juga, Ratu Dewa menginformasikan bahwa Jalur afirmasi yang ditetapkan Pemerintah Kota Palembang untuk PPDB tahun ini sebanyak 30%.

Itu artinya kami memberikan kesempatan seluas-luasnya untuk mereka yang masuk dalam DTKS (Daftar Terpadu Kesejahteraan Sosial) untuk mendapatkan akses Pendidikan di Kota Palembang ini,” ujarnya.

Kepada Kepala Dinas Sosial untuk memastikan wali murid yang hadir sudah terdaftar di DTKS dan kepada Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang untuk didata dengan rinci, anaknya kelas berapa, agar dapat diusulkan sebagai calon penerima PIP.

Jadi PIP ini merupakan salah satu dari Program Pemerintah yang juga bertujuan untuk memberikan akses pendidikan kepada seluruh Masyarakat, setiap tahunnya selalu kami menyampaikan daftar usulan sebanyak banyaknya

Wartawan : Andi Irawan

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan