DUMAI || GEMADIKATV.com – Wali Kota Dumai mengapresiasi prestasi yang telah ditorehkan oleh Kafilah kota Dumai (tuan rumah ) pada perhelatan akbar Musabagah Tilawati Quran (MTQ) XLl Tingkat Privinsi Riau pada 2024.
Hal itu disampaikannya kepada Tim peliput media di Dumai usai acara Penutupan MTQ yang dipusatkan di Taman Bukit Gelanggang jalan HR Subrantas, sabtu 27/04/2024) Malam.
Masih sama seperti tahun lalu tepatnya pada MTQ ke 41 di Rengat Kab. Indragiri Hulu, Kafilah kota Dumai pada tahun ini tetap mempertahankan posisinya diperingkat 5 besar bersama Kafilah Kabupaten Pelalawan dengan nilai 42 berdasarkan SK Dewan hakim Nomor Kpts.11/DH/MTQ – XLll/D/2024 tentang penetapan juara umum di Provinsi Riau Tahun 2024.
Walaupun begitu, orang nomor satu Dumai tetap menghargai hasil jerih payah para peserta, pelatih, pendamping peserta para pendukung yang telah berjuang.
Baca Juga :
Manfaat Luar Biasa Air Kelapa: Lebih dari Sekadar Minuman Segar – Gemadikatv
“Atas nama pemerintah kota Dumai, kami sangat apresiasi sekaligus mengucapkan terima kasih yang setinggi – tingginya kepada Kafilah kota Dumai karena telah berupaya keras dan maksimal menjaga marwah selaku tuan rumah pelaksana MTQ Provinsi Riau ke 42 Tahun 2024 di Dumai Kota idaman,” ungkapnya.
Paisal juga mengutarakan, bahwa penampilan Kafilah Dumai pada perhelatan MTQ sudah sesuai harapan. Seluruh peserta telah tampil dengan penuh percaya diri dan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya,” Tuturnya.*
Jurnalis : M Daud Purba