GEMAN Siap Bersinerji Bersama POLRI Mensukseskan Pilkada 2024 Di Kota Tebing Tinggi

Bagikan ke :

TEBING TINGGI || GEMADIKATV.com – Gerakan Masyarakat Anti Narkoba (GEMAN) Kota Tebing Tinggi Sumatera Utara, mendukung penuh dalam menjaga persatuan dan kesatuan menuju Pilkada Tahun 2024.

Hal ini di sampaikan langsung oleh Ketua Gerakan Masyarakat Anti Narkoba (GEMAN) Kota Tebing Tinggi, Suhairi atau akrab di panggil Gogon dalam video berdurasi 26 detik, Jum’at (21/06/2024)

Dalam rekaman video berdurasi 26 detik, Ketua GEMAN menyatakan, “Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Saya Ketua Gerakan Masyarakat Anti Narkoba, GEMAN Kota Tebing Tinggi, Siap Bersinerji Bersama Polri Dalam Mensukseskan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kota Tebing Tinggi, Terima Kasih, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Pernyataan ini disampaikan langsung oleh ketua GEMAN Kota Tebing Tinggi kepada petugas Polres Tebing Tinggi saat bertemu di kedai kopi di Jalan Bandar Kajum, Kelurahan Tebing Tinggi Lama, Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Jumat 21 Juni 2024, sekitar pukul 10.00 Wib.

Ketua GEMAN Kota Tebing Tinggi, Suhairi atau akrab di panggil Gogon juga meminta kepada Masyarakat Kota Tebing Tinggi agar bersama-sama memerangi peredaran narkoba di Kota Tebing Tinggi, dengan memberikan informasi kepada pihak kepolisian apabila melihat peredaran narkoba di wilayah tempat tinggalnya.

Gogon menyatakan, peredaran narkoba di Kota Tebing Tinggi sudah sangat meresahkan. Bahkan penjualannya seperti kacang goreng. Hal ini di sampaikan salah seorang warga kepada saya melalui WhatsApp,” ujarnya.

Baca Juga : Menyambut Hari HUT ke 78 Bhayangkara,Kapolres Belawan Beserta Personil Mengadakan Bakti Sosial di GBKP Belawan

Lanjut Gogon, untuk itu saya berharap mari kita bersatu memerangi peredaran narkoba khususnya di Kota Tebing Tinggi yang kita cintai ini, kalo bukan kita siapa lagi.

Jangan takut untuk memberikan informasi kepada petugas kepolisian demi keselamatan generasi muda kita dan kepada Polres Tebing Tinggi agar serius memberantas peredaran narkoba di Kota Tebing Tinggi, tangkap bandarnya tanpa pandang bulu,” pungkasnya.

Reporter : Azwin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan