Eva Dwiana Sampaikan Program KB Gratis, Nikah Gratis, Buku Nikah Gratis Bagi Warga Bandarlampung

Bagikan ke :

BANDARLAMPUNG || GEMADIKATV.com – Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana hadiri acara program pelayanan KB Gratis, berlokasi di kantor kecamatan Teluk Betung Timur, pada hari Jum’at Pagi, (14/06/2024).

Dalam kegiataan acara program pelayanan KB Gratis dalam rangka HUT ke – 342 Tahun 2024, yang mendampingi Walikota Bandarlampung, Hj. Eva Dwiana, Kadis kesehatan Bandarlampung Desty Megaputri, serta di hadiri oleh seluruh forkopimda se-kota bandarlampung serta undangan lainnya.

Acara yang dilaksanakan di kantor kecamatan Teluk Betung Timur (TBT) mengusung dengan tema,”Pelayanan KB Gratis dalam rangka HUT Kota Bandarlampung Ke 342 Tahun 2024″.

Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana, dalam sambutannya bersyukur, serta mengapresiasi kegiatan ini yang di inisiasi oleh Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung.

“Alhamdulillah Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Bandarlampung mengadakan pelayanan KB gratis kepada warga masyarakat di sini, pelayanan gratis ini diperuntukan bagi semua warga masyarakat kota Bandarlampung dan diadakan diseluruh puskesmas sekota bandarlampung, kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 03 sampai dengan 27 Juni 2024.”Jelas Eva Dwiana

“Bunda berharap agar bisa dimanfaatkan fasilitas ini dengan baik dan mohon juga di informasikan kepada seluruh masyarakat kota Bandarlampung, tujuan diadakan kegiatan program pelayanan KB Gratis untuk mendukung program pemerintah pusat dengan tema ” Dua anak Cukup”. Imbuh Eva Dwiana

“Kita juga mengadakan program nikah gratis serta penyediaan program buku nikah gratis bagi yang belum punya, kalau yang belum punya buku nikah silakan daftar di kelurahan-kelurahan setempat.” Tutup Eva Dwiana.(Kwt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan