Purworejo, Gemadikatv.com – Di penghujung jabatannya yang kurang dua hari lagi, Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE, MM. melantik dan mengambil sumpah/janji 22 pejabat struktural di jajaran Pemkab Puworejo.
Pelantikan yang dihadiri Wakil Bupati Hj. Yuli Hastuti, S.H, Sekda Drs. Said Romadhon dan sejumlah pejabat itu dilaksanakan di ruang Arahiwang Setda, Rabu (01/11/2023). Dalam sambutannya Bupati mengungkapkan bahwa meskipun masa jabatan sebagai Bupati Purworejo belum berakhir, namun dirinya merasa ada panggilan yang lebih besar untuk mengabdi bukan saja bagi masyarakat Purworejo namun juga bagi Indonesia.
”Oleh karena itu, saya membulatkan tekad untuk fokus pada jalur pengabdian yang lain, dan membagi peran dengan Ibu Hj. Yuli Hastuti, S.H yang tentunya akan dilantik menjadi orang nomor satu di Kabupaten Purworejo,” katanya.
Menurut Bupati, pelantikan pejabat struktural ini merupakan langkah penting dalam perjalanan Pemerintah Kabupaten Purworejo, untuk mencapai visi dan misi yang telah ditetapkan.
Oleh karena itu, meskipun masa jabatannya tinggal menghitung hari, dirinya merasa perlu memastikan posisi jabatan struktural yang perlu dibenahi.
”Dengan demikian, nantinya setelah Ibu Yuli Hastuti dilantik sebagai Bupati Purworejo, dapat langsung tancap gas dalam memimpin jalannya roda pemerintahan ke depan,” tandasnya.
Bupati juga mengingatkan bahwa dalam menghadapi pesta demokrasi pilpres, pileg maupun pilkada untuk tetap menjaga netralitas, bersikap netral terhadap semua kontestan.