Desa Kuala Baro Gelar Acara Pembukaan MTQ Tingkat Desa TPA Iti Qur’Ani Dan TPA Rumahan.

Bagikan ke :

NAGAN RAYA || GEMADIKATV.com – Desa Kuala Baro Kecamatan Kuala Pesisir Kabupaten Nagan Raya Menggelar Acara MTQ TPA inti Darul Qur’Ani dan TPA Rumahan.Acara ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya, kegiatan ini dilaksanakan di lokasi Belakang Mesjid desa Kuala Baro Sabtu ( 26/05/2024).

Adapun tujuan dari kegiatan ini untuk mewujudkan generasi yang mengamalkan al quran, sesuai dengan tema MTQ tingkat desa Kuala Baro yaitu:

Baca Juga Dansatgas TMMD Reguler ke-120 Kodim 0116/Nagan Raya Dandim Pimpin Apel Pagi Berikan Semangat Dalam Melaksanakan Pekerjaan

Mewujudkan generasi Desa Kuala Baro yang memahami dan mengamalkan Al Quran sebagai pedoman dalam kehidupan”.

Turut hadir pada kegiatan MTQ TPA inti Darul Qur’Ani dan TPA Rumahan tingkat Desa Kuala Baro yaitu bapak Geuchik Desa Kuala Baro Fardhiandi mus di dampingi istri, Tuha Peut beserta aparat dan tokoh tokoh Masyarakat Desa,Mukim Ketua pemuda dan juga masyarakat Orang tua anak anak Peserta yang mengikuti lomba.

Acara ini pun dilanjutkan dengan penyampaian kata sambutan oleh Geuchik Fardhiandi Mus, yang mana pada sambutannya beliau menyampaikan

Musabaqah ini setiap tahun dilaksanakan untuk meningkatkan pengamalan dan memahami al quran, semakin kita mendalami al quran semakin kita yakin dengan al quran, al quran mengandung nilai-nilai keimanan, kita jadikan al quran sebagai rujukan karakter dalam menghadapi segala ujian, namun jangan lupa kita meminta kepada Allah agar masyarakat desa Kuala Baro bisa menjadi insan lebih baik untuk kedepannya

Kata sambutan selanjutnya disampaikan oleh Ali Munir selaku ketua panitia Acara MTQ TPA inti dan Rumahan. sekaligus membuka secara resmi acara MTQ tingkat desa Kuala Baro.

Tidak banyak yang ingin kami sampaikan Kami ucapkan selamat kepada dewan hakim dan majelis hakim yang sudah dilantik semoga bisa melaksanakan tugasnya dengan baik. kami harapkan acara ini bisa menjadi pengajaran bagi kita, namanya belajar tetap belajar, kami harap ajang ini jadikan motivasi untuk kita” Harap nya.

Adapun kategori yang diperlombakan yaitu, tilawah tingkat remaja dewasa terdiri dari putra dan putri berjumlah 10 orang, tilawah Tartil anak anak sebanyak 7 peserta,Hafizh Juz Amma / Tartil dan ayat Ayat pendek sebanyak 35 peserta.Masih ada lagi perlombaaan yang di tampil kan seperti lomba Azan tingkat anak -anak Sebayak 18 orang dan tingkat dewasa 10 peserta.Ditambah lagi dengan lomba sholat jenazah 7 kelompok.

Diakhir Acara MTQ ini awak media menjumpai Geuchik Mengucapkan Terima kasih kepada seluruh panitia yang telah mengadakan acara MTQ tingkat TPA inti dan TPA Rumahan.

Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan manfaat kepada masyarakat desa Kuala Baro dan juga generasi kita seperti anak anak yang mengikuti lomba ini lebih mencintai alquran sehingga menjadi insan yang bisa mengamalkan dan memahami al quran dengan baik.” Ucap nya.

Wartawan Aceh M.Yusuf

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan