Bengkel Bubut Terbakar Sedikitnya Tujuh Unit Bangunan Rata Tanah Dilahap Sijago Merah Di Kota Padangsidimpuan

Bagikan ke :

SIDIMPUAN || GEMADIKATV.com – Sijago merah mengamuk di Kota Padangsidimpuan Provinsi Sumatera Utara pada Senin (06/05/) pagi, akibat musibah memilukan tersebut sedikitnya tujuh unit bangunan di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Padangsidimpuan Selatan ludes dilahap si jago merah.

Musibah kebakaran tersebut diduga dari salah satu bangunan peruntukan bengkel bubut, saat itu seorang tukang lagi bekerja pengelasan di dalam bengkel bubut tersebut.

Tapi nahas, diduga percikan api menyambar satu unit Mobil Cold Disel yang berdekatan dalam bengkel tersebut, sehingga mobil Cold Disel tersebut turut terbakar.

Baca Juga :
Nikson Nababan Sowan Ke Tuan Guru Babussalam Besilam

Dalam waktu singkat api pun membesar menghanguskan berngkel tersebut, dan menyambar beberapa bangunan sekitar, yakni tiga unit rumah sewah dan warung kopi di lokasi.

Akibat insiden tersebut, warga sekitar bersama TNI-Polri berjibaku untuk memadamkan sijago merah dengan seadanya.

Berselang beberapa saat kemudian, petugas damkar pemadam kebakaran tiba di lokasi, dalam waktu satu jam lebih, petugas damkar bersama warga baru berhasil menjinakkan kobaran api.

Dari keterangan Kapolsek Batu nadua Polres Padangsidimpuan, AKP Andi Gustawi mengatakan, akibat musibah kebaakaran tersebut, sedikitnya ada tujuh unit bangunan terbuat dari papan ikut hangus terbakar dan tidak ada menelan korban jiwa, kerugian ditaksir mencapai RP. 750.000.000, “ tegasnya.(humas)

Wartawan : O.Manullang

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan