Afkab Bangkalan Gelar AAFI League Regional Bangkalan, Guna Mewadahi Talenta Muda.

Bagikan ke :

BANGKALAN || GEMADIKATV.com – Asosiasi Futsal Kabupaten (Afkab) Bangkalan menggelar Asosiasi Akademi Futsal Indonesia (AAFI) League Regional Bangkalan. Di lapangan Futsal Soka Sportorium, Perumahan Griya Abadi – Jalan Soekarno Hatta No. 9 Bangkalan, Minggu (28/04/24).

Pelaksanaan AAFI di buka secara resmi oleh Ketua Afkab Bangkalan Taufik Hidayat, dan di hadiri Ketua AAFI Bangkalan Malik, Ketua Sakera Sport M Arip Mulyadi, serta perwakilan dari sponsor Begundal Property.

Baca Juga :
Tahun Ini, Disdik Nagan Raya Salurkan Mobiler Untuk Sekolah SD dan SMP – Gemadikatv

AAFI kali ini mengutamakan pemain berusia 13 dan 16 tahun. Yang di laksanakan mulai 28 April 2024 sampai dengan 14 Juli 2024, dalam setiap pertandingan oleh panitia di bagi menjadi, U-13 2 pertandingan dan U-16 4 pertandingan yang di gelar setiap hari minggu.

Ketua Sakera Sport M Arip Mulyadi mengatakan, kompetisi AAFI ini akan digelar secara berjenjang hingga tingkat nasional.

“Tim yang lolos tingkat Kabupaten akan menjadi perwakilan Bangkalan untuk melaju ke Liga AAFI Jatim, jika nantinya menang lagi akan di kirim untuk mengikuti grand champion nasional,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua Afkab Bangkalan Taufik Hidayat menambahkan, tujuan utama di selenggarakan Liga AAFI agar saling berbagi ilmu serta wawasan guna menciptakan kurikulum pembelajaran dasar futsal bagi anak usia dini.

“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah pembinaan, membimbing anak terutama usia dini agar dapat bermain futsal dengan benar sesuai regulasi yang ada, terkait juara itu hanyalah sebuah bonus, kedepannya dari kegiatan ini kita dapat mewadahi talenta muda yang ada di kota dzikir dan sholawat ini,” imbuhnya.

Pria yang akrab di panggil Taufik juga menghimbau kepada orang tua agar mensupport anak-anaknya dalam kegiatan positif agar terhindar dari lingkungan yang kurang sehat.

“Saya menghimbau kepada para orang tua untuk terus mendukung putranya berkegiatan positif dengan bermain futsal agar terhindar dari lingkungan yang kurang sehat, kegiatan ini juga dapat mengajarkan anak untuk berjiwa besar dan tetap menjunjung nilai sportivitas dalam pertandingan,” tuturnya. (doc.gun).

Wartawan: Jali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan