DIDUGA Anggaran Kegiatan Bimtek Ratusan Juta Lebih Polda Sumut dan Kejati Sumut Diminta Periksa Kades Manunggang Jae Dan Lima Kades Ini

Bagikan ke :

PADANG SIDEMPUAN || GEMADIKATV.com – Kades Manunggang ditengarai mark up anggaran untuk kegiatan Bimtek.

Jika ditotal kurang lebih Rp. 243.460.000 anggaran Dana Desa (DD) tahun 2023 yang direalisasikan desa Manunggang Jae, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan, Provinsi Sumatera Utara (Sumut), untuk kegiatan Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa dan Peningkatan Kapasitas Kepala Desa atau yang biasa disebut Bimbingan Teknis (Bimtek).

Pada Jum’at (14/6/2024) Kades Manunggang Jae Siddik Hrp sudah dikonfirmasi melalui WhatsApp (WA), terkait beberapa item penggunaan DD tahun 2023 yang direalisasikan nya.

Adapun beberapa item penggunaan DD tahun 2023 yang dikonfirmasi adalah :

Pemberdayaan Masyarakat Desa

Peningkatan kapasitas kepala Desa.

Tahap satu (1) : Jumlah frekuensi peningkatan kapasitas kepala desa Rp 13.160.000.
Tahap dua (2) : Jumlah frekuensi peningkatan kapasitas kepala desa Rp 39.480.000.
Tahap tiga (3) : Jumlah frekuensi peningkatan kapasitas kepala desa Rp 52.640.000.

Baca Juga : Motor Bajaka Presisi, Polsek Sabangau Tanamkan Minat Baca para Warga

Peningkatan kapasitas perangkat desa.

Tahap satu (1) : Jumlah peserta peningkatan kapasitas perangkat desa Rp 13.160.000.
Tahap dua (2) : Jumlah peserta peningkatan kapasitas perangkat desa Rp 46.060.000.
Tahap tiga (3) : Jumlah peserta peningkatan kapasitas perangkat desa Rp 78.960.000.

Untuk dua jenis kegiatan Bimtek diatas wartawan menanyakan sebagai berikut :

Dilaksanakan dimana Saja ?.

Siapa saja pesertanya ?.

Siapa narasumbernya ?.

Kepada siapa di setor uang biaya untuk narasumbernya ?.

Apakah ini sesuai dengan Permendesa no 8 tahun 2022 tentang prioritas penggunaan dana desa ?.

Kemudian, Penanggulangan Bencana, Keadaan Darurat Dan Mendesak Desa

Keadaan Mendesak

Tahap tiga (3) : Jumlah Kejadian Keadaan Mendesak Rp 277.200.000.
Tahap dua (2) : Jumlah Kejadian Keadaan Mendesak Rp 138.600.000.
Tahap satu (1) : Jumlah Kejadian Keadaan Mendesak Rp 69.300.000.

Selanjutnya, Pemberdayaan Masyarakat Desa

Peningkatan Produksi Tanaman Pangan (Alat Produksi dan pengolahan pertanian, penggilingan Padi/jagung, dan lain-lain).

Tahap dua (2) : Jumlah alat produksi dan pengolahan pertanian yang diserahkan Rp 37.000.000.

Terkait item ini wartawan menanyakan :

Dibelanjakan di toko mana ?.

Dimana saat ini barang tersebut ?.

Namun hingga berita ini dirilis Kades Manunggang Jae Siddik Hrp belum memberikan jawaban sama sekali

Pada saat dikonfirmasi kembali melalui WA guna meminta bantahannya Kades Manunggang Jae DIDUGA memilih bungkam alias MEMBISU

Kejatisu dan aparat penegak hukum (APH) Polda Sumatera Utara diminta segera memanggil dan memeriksa Kades Manunggang Jae Siddik Hrp dan Kelima (5) Kades ini (Kades Baruas Mukmin Hrp, Kades Ujunggurap A. R Dalimunthe, Kades Mompang Aidul Harahap, Kades Purbatua Pijor Koling Muhammad Yusuf, dan Kades Sigulang Mara Muda Sakti.

Kami menduga anggaran untuk kegiatan bimtek tersebut di mark up. Banyaknya menelan anggaran untuk kegiatan Bimtek tersebut DIDUGA hanya untuk kepentingan segelintir oknum yang ingin memperkaya diri sendiri dan golongannya, kata Samsul Bahri Hsb.

Sebelumnya sudah diberitakan, Kades Purbatua Pijor Koling saat dikonfirmasi melalui WA, mengatakan, yang buat Bimtek itu bukan kepala desa melainkan lembaga dengan kerja sama pihak tertentu, mari sama-sama kita protes mereka yang buat bimtek tersebut, bila setuju masih banyak desa yang lebih banyak Bimtek nya jangan hanya satu semua nya biar jelas”.

Kami pun tak inginkan ini terjadi maka serba salah bila tak di ikuti,” kata Kades Purbatua Pijor Koling melalui chat WA.

Ada apa sebenarnya dengan kegiatan Bimtek yang dilaksanakan seluruh Kades yang ada di Kota Padangsidimpuan, siapa aktor utama dibalik kegiatan tersebut,” tanya Samsul.

Untuk itu Kejatisu dan Polda Sumatera Utara diminta untuk segera turun langsung untuk melakukan penyelidikan.
Usut sampai tuntas, ungkap siapa yang diuntungkan dalam kegiatan Bimtek tersebut, pinta Samsul.

Sebelumnya terkait realisasi DD Baruas dan Ujunggurap media ini sudah memberitakan dengan judul :

Realisasi Penggunaan Dana Desa Baruas Dan Ujunggurap Tahun 2023 Untuk Kegiatan Bimtek Dinilai Fantastis APH Diminta Jangan Tutup Mata”.

Kemudian, media ini juga sudah memberitakan terkait Desa Mompang dan Purbatua Pijor Koling dengan judul :

Realisasi Anggaran Bimtek Capai Ratusan Juta Kades Purbatua Pijor Koling Dan Kades Mompang Disinyalir Korupsi Dana Desa”.

Ini Jawaban Kades Purbatua Pijor Koling Terkait Anggaran Bimtek Capai Ratusan Juta Rupiah”.

APH Diminta Periksa Realisasi Penggunaan DD Mompang Dan Purba Tua Pijor Koling Tahun 2023”.

Kabid PMD Padangsidimpuan Membisu Ketika Dikonfirmasi Tentang Bimtek APH Jangan Tutup Mata”.

Selanjutnya, terkait penggunaan DD Sigulang, media ini sudah memberitakan dengan judul :

Ditengarai Penggunaan DD TA 2023 Mark Up Begini Jawaban Kades Sigulang”.

Nb : DILANSIR DARI MEDIA ONLINE KABAR RESKRIM

Pewarta : Tim R.4766HI

Respon (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan