BATU BARA || GEMADIKATV.com – Hadi Suriono, Ketua Pembina DPC Aliansi Indonesia Raya (Adonara) Batubara, Balon Bupati Batubara ambil formulir pendaftaran Balon Bupati- Wakil Bupati Batubara ke Panitia Penjaringan DPC Gerindra Batubara, Sabtu(11/5) di Sekretariat DPC Gerindra Batubara, di Limapuluh.
Ketua Panitia Penjaringan DPC Gerindra Batubara Athar menyerahkan langsung Formulir Pendaftaran kepada Balon Bupati Hadi Suriono, didampingi Ketua DPC Adonara Batubara Jekson Siahaan SH dan Tim Khusus Ir Sunarto.
Baca Juga :
“Alhamdulilah, hari ini setelah dibuka pendaftaran, kita sudah ambil formulir. Terimakasih pada panitia penjaringan dengan pelayanannya dengan baik,” sebut Hadi Suriono.
Ketua Tim Penjaringan DPC Gerindra Batubara Athar didampingi Sekretaris Khaidir Anil SH,menyambut baik dan merasa bangga atas kehadiran Hadi Suriono datang ke Rumah Besar Partai Gerindra Batubara mengambil formulir pencalonan untuk kompetitor Pilkada Batubara mendatang. Apalagi disebutkan beliau adalah Ketua Pembina organisasi sayap Partai Gerindra di Batubara Adonara..
Harapan, beliau kembali mendaftar dan melengkapi berkas persyaratan, namun Tim Penjaringan pada prinsipnya hanya menjaring namun untuk seleksi administrasi diserahkan ke DPD provinsi dan DPP Gerindra,”sebutnya.
“Alhamdulliah, Gerindra Batubara memiliki 6 kursi pada Pileg yang lalu namun untuk wewenang penjaringan Gerindra punya prinsip garis komando sampai kebawah. Dan diharapkan kandidat yang mendaftar memiliki visi dan misi sesuai dengan arahan Ketua Umum Gerindra H Prabowo Subianto”, sebutnya.
Menurut Athar, sejak dibuka hari pertama penjaringan sudah ada 5 yang tengah ambil formulir. Dan Hadi Suriono adalah Kandidat ke-6 yang datang mengambil formulir,”sebutnya Athar.
Bagi Athar, saat ditemui wartawan, sosok Hadi Suriono, bukanlah Tokoh baru. “Saya kenal betul sosok beliau, ketika memimpin KONI dan KNPI, dia inisiator kegiatan, sahabat semua suku. Track record sebagai guru, selalu mendidik dengan baik dengan karakter orang Batubara di Organisasi di Batubara,”ungkap Athar kepada Wartawan.
Wartawan: Dahwir Suprianto Munthe
Respon (2)