PESONA ALAM YG CANTIK KEBANGGAAN LABUHANBATU

Bagikan ke :

GEMADIKATV.com || LABUHANBATU, Aliran Sungai yang membawah berkah tersendiri bagi masyarakat Dusun Aek Pala Desa Janji membantu membangkitkan ekonomi dari sector Parawisata. Senin 19 Feb 2024

Bermain Air di Wisata Pemandian Alam Aek Pala. Cocok untuk Liburan Akhir Pekan Bersama Keluarga, sahabat dan rekan kerja.

Bagi kamu sedang berkunjung ke daerah Labuhanbatu, jangan lewatkan salah satu destinasi wisata di Labuhanbatu yaitu wisata pemandian Aek Pala yang terletak di Dusun Aek Pala Desa Janji Labuhanbatu.

Wisata pemandian ini cukup populer di Kabupaten Labuhanbatu. Wisata ini merupakan daerah kawasan pedesaan dengan suasana yang damai siap menyuguhkan anda.

Selain menyuguhkan Pemandian air sungai yang segar, wisata ini juga menyajikan udara yang sehat dan banyak oksigennya.

Mengutip dari https://labuhanbatukab.go.id , secara administratif objek wisata pemandian Aek Pala ini berada di Dusun Aek Pala Desa Janji Kec. Bilah Barat Kab. Labuhanbatu jarak tempuh dari kota Rantau perapat sekitar 4 KM dapat di tempuh dengan kenderaan roda dua dan roda empat.

Wisata alam tersebut dikelola dan dikembangkan oleh Masyarakat setempat hanya membayar uang masuk senilai Rp. 5.000 / roda dua sedangkan roda empat di kenakan biaya sebesar Rp.15.000 tidak ada batasan maksimal ataupun minimal berapa jumlah penumpang yang ada didalam mobil ataupun yang mengendarai roda dua, saya kira harga yg sangat terjangkau bila kita membawa rombongan keluarga

Untuk jam operasional wisata alam aek pala sendiri mulai buka pukul 07.00 – 19.00 WIB. Adapun waktu terbaik yang disarankan saat berkunjung ke sini yaitu di luar weekend dan hari libur.

Rute untuk menuju lokasi wisata alam ini, anda bisa melewati jalan Dusun Aek Pala Desa Janji Kec. Bilah barat Kabupaten Labuhanbatu.

Adapun fasilitas yang di sediakan oleh pengelola yaitu :

  1. Pondok – pondok bagi yang membawa keluarga untuk bersantai dan hanya di kenakan biayaya sebesar Rp. 20.000 / pondok dan sudah termasuk tikar.
  2. Menyediakan hiburan musik/keybord.
  3. Menyediakan Sewa Ban, ban yang disewakan memiliki ukuran tinggal disesuaikan dengan kebutuhan anda, untuk ban berukuran kecil seharga Rp. 5.000 dan ukuran yang besar Rp. 10.000.
  4. Menyediakan perahu penyebrangan bila ada yang mau singgah di lokasi seberangnya.

5.Menyediakan kuliner/jajanan ringan juga ada seperti gorengan, mie instan dll jangan takut bila anda berkunjung ke tempat wisata tersebut karena makanan yang dijual juga berbagai ragam malasah harga juga anda jangan khawatir, dijamain harga makanan merakyat.

Kontributor Harahap Din

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner Iklan